Buah Setia itu Selamat



Renungan Selasa, 17 Mei 2016
Hari Biasa
Yak. 4:1:10; Mzm.55:7-8,9-10a,10b-11a,23; Mrk.9:30-37
Warna Liturgi Hijau

Menarik bahwa bacaan Injil hari ini memperlihatkan sejauh mana para murid mengerti tentang ajaran Sang Guru, yakni Yesus Kristus. Dikatakan bahwa setelah Yesus mengajar para murid tentang penderitaan-Nya, para murid  tidak mengerti. Mereka tidak mengerti karena hati mereka lebih terarah pada hal-hal duniawi. Mereka lebih sibuk memperbincangkan tentang siapa yang terbesar di antara mereka daripada mengingat dan mendengar ajaran Yesus. Mereka tidak ingat bahwa ketika dipilih menjadi murid, Yesus mau menjadikan mereka pelayan dalam arti menjadi penjala manusia (Mat. 4:19; Mrk. 1:17). Karena itu, Yesus kembali lagi mengingatkan mereka dengan berkata:“Jika seorang ingin menjadi yang terdahulu, hendaknya ia menjadi yang terakhir dari semuanya, dan menjadi pelayan semuanya” (Mrk 9:35b). Artinya, menjadi pemimpin berarti bukan menjadi ‘bos’ yang siap dilayani, melainkan menjadi pemimpin yang siap melayani.

Untuk menyadarkan para murid tentang menjadi pelayan dan menjadi terkemuka, Yesus tidak mengajarkan dengan filsafat dan kebijaksanaan yang tinggi, tetapi Ia mengambil seorang anak kecil dan mengatakan: “Barangsiapa menyambut seorang anak seperti ini dalam nama-Ku, ia menyembut Aku.” Yesus mengatakan demikian supaya para murid dan juga kita belajar dari anak kecil. Tentu bukan sifat cengeng dan kekanak-kanakannya melainkan kejujuran dan kepolosannya. Kerelaan dan kesediaannya mengampuni dan tidak menaruh dendam. Suka bersahabat dan selalu riang gembira. Dan lebih utama lagi keyakinannya terhadap orang yang memeliharanya sangat tinggi.


Maka, sebagai umat beriman, kita dipanggil untuk melayani dengan setia, seperti Yesus sang pelayan sejati yang siap melayani hingga akhir, kendati dihina dan dianiaya. Dengan demikian, kita akan memperoleh apa yang menjadi tujuan hidup kita sebagai orang beriman, yakni keselamatan; berbahagia bersama dengan Allah dalam kerajaan sorga. (Fr. YAK).


Tidak ada komentar :

Posting Komentar